Kamis, 30 Juli 2020
Tips Memutihkan Wajah Secara Alami Paling Cepat Dan Mudah
Rssehat - Kulit wajah yang terlihat kusam dan tidak bercahaya akan membuat performa penampilan kamu menjadi berkurang. Tentu saja hal ini akan mempengaruhi tingkat kepercayaan diri kamu. Memiliki wajah yang cerah, bersih, segar, dan tampak merona tentu menjadi dambaan setiap orang baik perempuan maupun laki-laki. Kulit wajah yang terlihat cerah, bersih, dan segar tentu akan membuat penampilan kamu menjadi menarik dan juga meningkatkan tingkat percaya diri kamu.
Untuk mendapatkan kulit wajah yang cerah, bersih dan segar, kebanyakan orang ingin ingin mempunyainya dengan cepat dan instan. Caranya adalah dengan memakai produk kecantikan seperti sabun wajah, pelembap wajah, alas bedak, dan bedak. Namun apakah produk kecantikan itu benar-benar aman bagi kulit wajah kamu? Produk kecantikan seperti alas bedak dan bedak hanya menutup wajah kamu sementara saja, bukan membuat wajah kamu cerah secara permanen.
Produk kecantikan pun tidak ramah juga bagi dompet kamu. Ada sih yang murah? Tapi apakah barang murah terjamin kualitasnya? Daripada kamu harus gambling antara membeli produk kecantikan pencerah wajah yang murah tapi tidak aman atau membeli pencerah wajah berkualitas tapi mahal, ada cara lain yang bisa menjadi alternatif mudah dan murah bagi kamu.
Di sekitar kita banyak sekali bahan-bahan alami yang bisa membantu kamu untuk mendapatkan kulit wajah yang cerah, bersih, dan segar. Selain mudah dan murah, tentu saja dengan menggunakan bahan alami, kamu tidak perlu takut akan efek sampingnya. Berikut kami sajikan cara-cara memutihkan wajah pria maupun wanita. Langsung saja kamu simak 23 cara memutihkan wajah secara alami.
Cara Memutihkan Wajah yang Efektif dan Terjangkau
Olay White Radiance Essence memberikan pencerahan ganda, yakni cerah alami dan bercahaya, tanpa melaui pengelupasan secara kimia & mikro-dermabrasi. Ia juga membantu mengurangi bintik-bintik hitam dan warna kulit tidak merata dalam 4 minggu sehingga kulit kamu cerah dan glowing. Diformulasi dengan Niacinamide, salah satu bentuk dari Vitamin B3, Olay White Radiance Essence memberikan berbagai manfaat yang sangat luas.
Ia membantu mengurangi pigmentasi seperti bintik-bintik penuaan dan bintik-bintik matahari serta mengurangi kulit kusam dan kekuningan. Essence ini ringan, dengan tekstur seperti sutra untuk penyerapan yang cepat dan mudah digunakan. Buka penutup dan secara otomatis akan menarik produk ke dalam sedotannya, kemudian tekan tombol tutup untuk mengeluarkan essence-nya dan oleskan ke wajah dua kali sehari, sebelum menggunakan pelembab. Cara Memutihkan Wajah secara Alami Ada banyak herba dan bahan-bahan dari alam yang bisa dimanfaatkan untuk memutihkan wajah secara alami. Berikut ini beberapa di antaranya.
1. Pisang
Pisang kaya akan vitamin C dan tentu saja efektif untuk memutihkan wajah secara alami. Cara memutihkan kulit wajah dengan buah pisang adalah
- Haluskan 1 buah pisang hingga menjadi lembut
- Tambahkan 1 sdm madu
- Campur hingga rata lalu
- Oleskan pada wajah
- Biarkan mengering selama 20 menit
- Bilas dengan air bersih
2. Tomat
Senyawa anti-oksidan yaitu lycopine ada dalam tomat yang terbukti dapat menangkal radikal bebas agar wajah cerah dan berseri. Tomat juga dapat menjadi tabir surya alami untuk meminimalisir kerusakan yang diakibatkan sinar UV.
Cara penggunaannya adalah:
- Tumbuk halus tomat hingga menjadi bubur
- Oleskan pada wajah
- Diamkan selama 30 menit
- Bilas dengan air bersih.
Dengan melakukan cara memutihkan wajah secara alami ini secara rutin 2-3 kali seminggu maka hasil yang didapat akan memuaskan.
3. Mentimun
Mentimun kaya akan mineral dan vitamin yang penting agar kesegaran wajah terjaga sehingga wajah tidak terlihat kusam. Mentimun juga berguna untuk menghambat pigmentasi kulit serta menghilangkan lingkar mata hitam kamu.
Cara memutihkan wajah secara alami dengan menggunakan mentimun adalah
- Iris mentimun tipis-tipis
- Tempelkan pada seluruh wajah
- Diamkan selama 30 menit
- Basuh dengan menggunakan air bersih
4. Susu
Pada wajah terdapat kolagen agar kulit tetap terlihat kenyal dan tidak berkerut. Nah susu memiliki kandungan vitamin D yang dapat meningkatkan produksi kolagen serta vitamin B6 berperan dalam merawat dan menjaga kulit agar tetap sehat dan lembap. Karena itulah, cara ini cocok untuk jenis kulit yang kering.
Cara memutihkan kulit wajah menggunakan susu yaitu
- Campur 2 sdm susu segar dengan 1 sdm madu
- Jadikan masker wajah
- Biarkan selama 30 menit
- Bilas dengan air bersih, sesudahnya
5. Yogurt
Kalian pasti tau bahwa yogurt merupakan produk olahan susu. Oleh karena itu tentu saja yogurt mengandung kalsium dan zinc. Kalsium berperan penting untuk mencegah kulit kering dan dehidrasi sedangkan zinc berperan untuk membantu mengatasi masalah kulit wajah. Ada juga vitamin B kompleks yang dapat menyehatkan wajah Anda dan membuatnya bersinar alami.
Cara memutihkan wajah dengan cepat menggunakan yogurt sangat mudah
- Siapkan yogurt segar tanpa rasa
- Gunakan sebagai masker wajah
- Oleskan pada wajah
- Pijit-pijit dengan lembut
- Diamkan selama 5 menit
- Bilas dengan air hangat
6. Kopi & Gula
Cara memutihkan kulit wajah menggunakan bahan ini, yaitu kopi dan gula digunakan sebagai scrub wajah agar kulit-kulit mati yang tertinggal di wajah dapat terangkat sempurna sehingga tidak tertinggal dan menyebabkan wajah menjadi kusam.
Caranya
- Campurkan 1 sdt bubuk kopi (jenis apa saja) dan 1 sdt gula
- Beri sedikit air hingga berbentuk pasta
- Gosok-gosokkan pada wajah agar sel kulit mati terangkat
7. Air Rendaman Beras
Ketika hendak menanak beras, jangan terburu-buru untuk membuang airnya. Beras mengandung asam ferullic serta allantoin yang dapat melindungi kulit dan memutihkannya. Cara alami memutihkan wajah menggunakan bahan ini sangat mudah:
- Biarkan air beras agar mengendap
- Gunakan endapan air beras sebagai masker wajah alami
- Diamkan selama 20 menit
- Bilas dengan air bersih
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar