Life Extension Indonesia –Pada
hari Minggu, 05 April 2020 kita ada imbauan kepada semua masyarakat
untuk menggunakan masker saat ke pergi keluar rumah, meskipun keadaan
tubuhnya sehat. Padahal, virus corona tidak menyebar melalui udara, lalu
kenapa kita harus menggunakan masker meski tidak sakit?
Menurut
data dari Badan Kesehatan Dunia (WHO), virus corona menyebar melalui
cairan yang dikeluar oleh orang yang terinfeksi saat mereka batuk atau
bersin. Namun, cairan tersebut terlalu berat untuk mengapung di udara.
Jadi, virus corona tidak menyebar melalui udara.
Meski
begitu, cairan tersebut bisa menempel pada benda dan bahkan terhirup
oleh kita jika kita berada di dalam radius 1 meter. Karena itulah, kita
harus menjaga jarak dengan orang sekitar, tujuannya untuk mencegah
cairan yang dikeluarkan saat batuk atau bersin terhirup oleh kita.
Imbauan
untuk menggunakan masker bagi semua orang ini merupakan cara lain untuk
mencegah penyebaran virus corona. Seperti kita tahu, saat ini masih
banyak orang yang belum tahu apakah dirinya terinfeksi virus corona atau
tidak.
Dengan
menggunakan masker, setidaknya kita telah membantu mencegah virus
corona menyebar pada orang lain atau melindungi diri kita dari
kemungkinan terinfeksi virus corona.
Tiga Jenis Masker
Ada tiga jenis masker yang bisa digunakan, yakni masker kain lapis tiga, masker beda, dan masker N95.
Masker
kain lapis tiga bisa digunakan oleh masyarakat umum yang tidak sakit.
Masker kain sebaiknya digunakan saat kita ke luar rumah, menggunakan
kendaraan umum, atau saat bertemu dengan orang lain.
Gunakan
masker kain dengan benar (menutupi hidung, mulut, dan dagung). Pastikan
juga kita menggunakan pelapis tambahan, seperti tisu atau kain. Segera
cuci masker jika suda terasa lembap atau sudah digunakan selama beberapa
jam.
Masker
bedah bisa bekerja lebih baik daripada masker kain. Karena itu, para
tenaga medis dan pasien yang positif terinfeksi virus corona sebaiknya
menggunakan masker beda.
Masker
beda memang efektif, namun hanya boleh digunakan satu kali. Jadi,
setelah digunakan sebaiknya langsung dibuang pada tempatnya. Masker
bedah sebaiknya diganti jika sudah lembap, meski baru sebentar
digunakan.
Masker
N95 sebaiknya hanya digunakan oleh tenaga medis yang menangani pasien
positif virus corona dengan tingkat infeksi tinggi. Jadi, kita sebaiknya
tidak menggunakan masker jenis ini.
Masker
N95 memang lebih ampuh untuk mencegah penyebaran virus, namun kita
tidak berinteaksi dengan pasien yang mengalami ifeksi tinggi. Jadi,
sebaiknya tenaga medis di garda terdepan saja yang menggunakan masker
ini.
Rajin Mencuci Tangan
Selain
menggunakan masker, kita juga harus rajin mencuci tangan setelah keluar
dari kendaraan umum atau bepergian, ketika sampai di rumah, dan sebelum
makan.
Sabun
dan air mengalir bisa membantu menghilangkan virus dan bakteri yang
menempel di tangan. Jika tidak memungkinkan untuk cuci tangan, kita bisa
menggunakan hand sanitizer.
Jaga Kesehatan
Menjaga
kesehatan juga menjadi kunci penting untuk mencegah penyebaran virus
corona. Kita bisa menjaga kesehatan dengan cara mengonsumsi makanan
sehat, olahraga teratur, dan istirahat yang cukup.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar